Babinsa Menampu Hadiri Pengajian Umum Isra Mi’raj 1447 H, Perkuat Sinergi TNI dan Masyarakat

JEMBER,Nusantaranew.com Dalam rangka menyambut peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah Tahun 2026, Babinsa Desa Menampu Koramil 0824-20/Gumukmas, Koptu Ino Mardiono, melaksanakan pendampingan dan pengamanan kegiatan Pengajian Umum yang berlangsung di Masjid Nurut Taqwa, Dusun Sumberan Pulorejo, Desa Menampu, Kecamatan Gumukmas, Selasa Malam (06/01/2026).

Kegiatan keagamaan tersebut dimulai pukul 19.00 WIB hingga selesai dan diikuti kurang lebih 300 jamaah dari berbagai wilayah sekitar. Pengajian umum menghadirkan para mubaligh ternama, di antaranya KH. H. Moch. Asnawi Sofyan dari Probolinggo, KH. Lora Abdulloh Hanani Basyamka, M.Hum dari Jember, serta Gus Mukhlasin, Pengasuh Pondok Pesantren Miftahul Huda Pulorejo.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Desa Menampu H. Aan Rofi’i, Ketua BPD Hadi Yusuf, para Kepala Dusun Desa Menampu, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta unsur Babinsa sebagai bentuk dukungan TNI terhadap kegiatan keagamaan dan pembinaan masyarakat.

Babinsa Menampu Koptu Ino Mardiono menyampaikan bahwa kehadirannya dalam kegiatan pengajian umum ini merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial sekaligus upaya mempererat hubungan silaturahmi antara TNI dan masyarakat.

“Melalui momentum Isra Mi’raj ini, kami berharap dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan masyarakat sekaligus memperkuat persatuan dan kerukunan antarwarga. Kehadiran Babinsa juga untuk memastikan kegiatan berjalan aman, tertib, dan lancar,” ujar Koptu Ino Mardiono.

Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif, serta mendapat sambutan positif dari masyarakat. Diharapkan kegiatan keagamaan seperti ini dapat terus dilaksanakan sebagai sarana memperkuat nilai-nilai religius, moral, dan kebersamaan di tengah kehidupan bermasyarakat.



Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama